Download App
100% When The Party's Over. / Chapter 10: Memberikan apa yang kamu inginkan.

Chapter 10: Memberikan apa yang kamu inginkan.

18+

'Aku melakukan apapun untukmu, selama kau menginginkan aku. Betapa bodohnya aku, hanya karena tak ingin kehilangan semua kenangan yang kita miliki.'

Bulan dengan malu-malu bersembunyi di balik awan hitam, suara rintikan hujan mulai terdengar samar-samar. Tetapi keduanya tak terganggu dengan hal itu, mereka hanya memikirkan satu sama lain untuk mendapatkan kebutuhannya.

Selimut yang menutupi tubuh keduanya mulai berkeringat, kedua tubuh saling terikat dan Kanneth menunduk untuk melihat raut memerah dari istrinya. Irina cantik, dia selalu cantik dan menggemaskan dimatanya. Perempuan yang selalu membuat dia merasa tenang dan bahagia, tanpa Irina hidupnya seperti terkekang.

Bertemu Irina adalah sebuah keberuntungan yang sangat dia syukuri selama hidupnya, tak ada seorang pun yang dapat menggantikan sosok Irina di hatinya. Kanneth sudah menyalahgunakan egonya untuk memiliki Irina, apalagi saat tau jika Marcus menyukainya. Nekad mendatangi rumah Irina saat itu untuk melamarnya di depan ibunya yang tengah kesulitan dalam hal ekonomi, membawa seseorang yang mengaku sebagai orang tuanya ke hadapan ibu Irina.

Demi mendapatkan restu, tetapi Irina tau kalau itu bukan orang tuanya. Tentu Irina yang paling tau bagaimana orangtua kandungnya, namun perempuan itu tetap menerimanya sampai saat ini.

Dia hanya ketakutan saat itu ketika mengetahui Marcus mencoba mengambil perhatian Irina, dia tak mau seseorang yang hanya menjadikan dia sebagai poros kehidupannya diambil. Setelah hidupnya disetir oleh sang ibu dan di abaikan oleh ayah kandungnya sendiri, dibandingkan dengan kakak tirinya yang bisa hidup bebas memilih apa yang dia inginkan dan pantas untuknya.

Tubuh keduanya terasa panas, napas keduanya memburu dan mereka berciuman dengan suara decap yang nyaring. Kamar itu mulai terasa panas, hawa dari dua tubuh yang tengah memadu kasih itu mulai terasa.

"Ken..." Suara merdu itu terdengar indah di telinganya.

Kanneth berhenti bergerak dengan nafas memburu, kemudian mendekat untuk meraup bibir Irina yang merah terbuka. Di atas ranjang lebar itu, keduanya memeluk dengan erat.

"Yah... aku disini.. aku disini..." Ujar Kanneth kembali bergerak sambil melihat bagaimana tubuh Irina merespon dengan baik.

"Ah..." Irina memeluk leher Kanneth saat melihat pria itu terus menatapnya.

Tanpa sadar air mata menitik dari kedua irisnya, entah kenapa. Malam ini dia merasa melankolis sekali, padahal suasananya tak pantas untuk dibilang melankolis kala Kanneth memeluknya lebih erat dan tubuhnya semakin dalam bersamanya. Bibirnya terus mendesah, dan dia memeluk erat hangat tubuh Kanneth saat ini.

Menyebut namanya, alunan suara Kanneth selalu terdengar indah.

"I love you, as always babe..." Bisiknya di tengah-tengah akhir sesi bercinta mereka.

Saat dia bangkit, kekosongan itu mulai terasa. Irina menoleh kearah suaminya yang memejamkan mata, dia mulai mengantuk dan Irina mendekatkan tubuhnya ke arah Kanneth.

"Kamu udah ngantuk?"

"Em..." Gumaman itu menjawab pertanyaannya.

Namun ternyata setelah beberapa menit, akhirnya Kanneth membuka matanya kembali dan menatap Irina yang tengah mengusap kedua matanya.

"Kamu menangis lagi, ada apa?" Kanneth akhirnya bertanya sambil bangun dan menarik Irina lebih dekat ke arahnya.

Irina balas memeluk suaminya, rasanya menyedihkan karena hanya saat mereka bercinta Irina merasa memiliki suaminya seutuhnya. Jika mengingat hari sebelumnya, Kanneth tak pulang ke apartemen dan tengah singgah di hotel bersama Olivia. Ingin bertanya tentang hal itu, benar atau tidaknya pun tak mampu, dan hanya terus menyimpan hal ini di dalam hatinya.

Dan saat pertanyaan Kanneth didengar olehnya, Irina semakin terisak. Dia tak baik-baik saja, dan Kanneth paham untuk tak bertanya lagi selain memeluk tubuh kecilnya. Langit tengah mendung, menangis bersama Irina dan Kanneth merasa jika ada sesuatu yang tak nyaman di sudut hatinya ketika tiba-tiba saja mengingat dia berselingkuh dengan Olivia.

Suara hujan dan dingin malam ini menemani keduanya dalam pikiran dan perasaan mereka masing-masing, Kanneth menunduk untuk mencium kening istrinya dan berucap.

"Tidurlah, aku akan tetap disini..."


next chapter
Load failed, please RETRY

New chapter is coming soon Write a review

Weekly Power Status

Rank -- Power Ranking
Stone -- Power stone

Batch unlock chapters

Table of Contents

Display Options

Background

Font

Size

Chapter comments

Write a review Reading Status: C10
Fail to post. Please try again
  • Writing Quality
  • Stability of Updates
  • Story Development
  • Character Design
  • World Background

The total score 0.0

Review posted successfully! Read more reviews
Vote with Power Stone
Rank NO.-- Power Ranking
Stone -- Power Stone
Report inappropriate content
error Tip

Report abuse

Paragraph comments

Login