Download App

Chapter 29: Ibukota 5

Melihat sebuah bola api tidak sempurna menghampiri diriku, aku hanya berdiri diam ditempatku berdiri, namun pelayan yang terkejut dengan itu melompat kesamping untuk menghindari api itu, namun sebelum api itu mencapai diriku, api itu hilang seperti kehilangan kekuatannya.

Marquis Hugor yangg melihat itu mengangguk dan berkata "Bagaimana bisa kamu tau jika itu akan hilang sebelum mengenai dirimu?"

Mendengar pertanyaan itu, aku memiringkan kepalaku dan berkata "Tentu saja aku tau, karena melihat dari jumlah mana yang ada didalam sihir itu, membuatku sangat yakin bahwa sihir itu akan gagal saat menghampiriku"

Mendengar penjelasanku, Marquis Hugor terkejut dan berkata "Kamu bisa melihat jumlah mana dalam sihir?, apakah itu kemampuan khususmu?"

Mendengar keterkejutkan Marquis aku baru menyadari apa yang telah aku katakan dan berkata "ahhh tidak, ya, ehh, benar, itu adalah kemampuan khususku, aku juga bisa mengetahui waktu yang dibutuhkan untuk merapalkan sebuah sihir hanya dengan melihatnya saja"

'Setidaknya, aku harus menambahkan sedikit kebenaran diantara kebohongan, karena akan buruk jika semua yang aku katakan adalah kebohongan'

"Hooo. bahkan bisa mengetahui lama casting sebuah sihir yang digunakan oleh musuh? betapa hebatnya, dan juga, mendengar dari para prajurit bahwa kamu juga bisa menggunakan Thunderbolt membuatku sangat kaget, karena sihir itu termasuk salah satu sihir yang sangat sulit dipelajari bahkan oleh penyihir tingkat 5 sekalipun" kata Marquis Hugor

"Yahh, itu benar, tapi aku mohon untuk tidak menyebarkan hal itu" kataku

Mendengar permintaanku, marquis hugor menganggukkan kepalanya dan berkata "Tentu, tentu, kamu hanya ingin menyembunyikan fakta itu, dan itu bukan hal yang salah, tapi boleh aku tau, kenapa kamu membantu kami?"

Mendengar pertanyaan dari marquis membuatku bingung, karena aku membantu mereka karena aku mendapatkan misi dan akan diberikan hadiah oleh misi itu, namun apa yang harus aku katakan?

"Mmm, aku tidak tau harus mengatakan apa, namun, didalam hatiku mengatakan, jika aku membantu para prajurit saat itu, aku akan mendapatkan sesuatu yang dapat membantuku saat aku tinggal di ibukota, jujur saja, mempercayai hidupku oleh para petualang yang bahkan memilih menyelamatkan diri saat mereka melihat orang lain dalam masalah, akan membuatku ikut dalam masalah jika aku mengikuti mereka" jawabku

"Jadi maksudmu, kamu mungkin akan mendapatkan masalah jika bersama dengan para petualang yang sebelumnya bersamamu?" kata Marquis

"Benar, bahkan setelah mendengar kenyataan mereka adalah Field Hunter, dan saat aku mengetahui bahwa ada sebuah perbedaan antara Field Hunter dengan Dungeon Hunter, membuatku memikirkan beberapa hal, jika aku membantu para prajurit dengan armor penuh, mungkin saat aku hidup diibukota, aku bisa mendapatkan bantuan yang lebih berguna daripada seorang petualang field hunter" kataku

Mendengar penjelasanku, marquis menganggukkan kepalanya dan berkata "Kamu cukup hebat bisa menilai keadaan dalam waktu singkat seperti itu, tapi aku dengar kamu juga ingin menjadi seorang petualang, bagaimana jadinya jika kamu adalah seorang field hunter?"

Mendengar perkataan marquis, aku berfikir sejenak dan berkata "Aku tidak yakin aku akan ditaruh dalam Field Hunter, karena aku cukup yakin dengan bakat sihir yang aku miliki"

mendengar jawaban dariku yang sangat percaya diri membuat marquis tersenyum dan berkata "Bagus, aku suka jawabanmu, dan aku juga sudah dengar tentangmu dari Maid Luxy, bahwa kau adalah orang yang memiliki cukup banyak bakat dalam sihir, jadi, sebagai hadiah dariku, aku akan memberikanmu ini"

Marquis Hugor mengeluarkan sebuah gulungan kertas, dan menyerahkannya kepadaku, lalu dia mengeluarkan sebuah kantung kain yang mengeluarkan suara koin dari dalamnya.

Kepala pelayan yang ada didalam ruangan mengambil kedua benda itu dan menyerahkannya kepadaku langsung, menerima kedua hadiah itu dari kepala pelayan aku mengucapkan terima kasih dan berkata "Terima kasih atas hadiahnya, aku akan pergi sekarang"

Marquis hugor mengagguk dan aku pergi meninggalkan ruangan bersama kepala pelayan.

...

Kepala pelayan mengantarkanku ke depan gerbang dan mengucapkan terima kasih karena telah membantu mereka dalam menghadapi para bandit.

"Ohh ya boleh aku tau dimana serikat petualang?" sebelum aku pergi aku harus tau dimana lokasi serikat petualang

Mendengar pertanyaanku, kepala pelayan menunjuk sebuah gedung dengan atap merah diujung jalan dan berkata "Itu adalah tempat test dari serikat petualang, aku sarankan anda kesana saja, jika ingin mendaftar"

Aku mengangguk dan pergi meninggalkan rumah marquis tanpa menimbulkan masalah apapun, Mungkin.

***

Melihat kepergian dari seorang wanita misterius, seorang pria yang wajahnya ditutupi jubah keluar dari pintu rumah marquis dan berkata "Apa dia sudah pergi?"

Kepala pelayan Builer menjawab "Sudah tuan, boleh aku tau, kenapa anda menolak bertemu dengan wanita itu? Tuan Grigori"

ArchDuke Grigori, atau yang dikenal dengan Penyihir Legendaris dari kerajaan Vigilantte, Sosok penyihir yang sudah hidup ratusan tahun, yang Menyaksikan banyak sekali peperangan antara manusia dan iblis dimasa lalu, bahkan dia 2x ikut serta dalam penyerangan ke Demon King Dungeon, dan keikut sertaannya sangat membantu para Pahlawan muda yang kesulitan melawan raja iblis.

"Aku tidak seperti apa yang kamu pikirkan, aku hanya cukup beruntung diwaktu muda, jadi semua yang aku lakukan saat ini adalah ke beruntungan yang aku dapatkan dimasa lalu" kata Grigori

Mendengar kata-kata dari ArchDuke Grigori, Kepala Pelayan Builer tersenyum dan berkata "Tentu tuan, jika begitu, ayo kita kembali ke ruangan Tuan Hugor,"

Penyihir Grigoru mengangguk dan mereka berdua masuk kedalam rumah.

...

Setelah keluar dari rumah seorang bangsawan, aku dengan cepat bergerak ke gedung yang ditunjukkan oleh pelayan Builer.

[Anda telah berhasil menyelesaikan misi]

[Item: Kelangkaan "Surat Rekomendasi" meningkat dari "Normal" Menjadi "Epik"]

Melihat pemberitahuan itu aku tanpa sadar melompat kegirangan dan membuat semua orang fokus kepadaku, melihat semua orang menatapku, aku menunduk dan berjalan senvari menahan malu.

'Sial, aku lupa jika aku ada dijalanan umum ini sungguh memalukan'

[Reputasi anda dikerajaan Vigilantte meningkat, anda saat ini memiliki nama baik diantara para prajurit kerajaan]

Melihat pemberitahuan selanjutnya membuatku lebih bahagia, karena sebuah reputasi diantara para prajurit kerajaan adalah hal yang berguna

'Saatnya menjadi seorang petualang, dan membuka Dungeonku lagi.'

Saat aku berjalan kearah gedung test petualang, ada 3 sosok yang menatapku dari sebuah gang kecil yang ada dibalakangku, melihat diriku berjalan kearah Gedung Test Petualang, ketiga sosok itu mengangguk dan menghilang kedalam Gang.

'Aku ingin tau, atas perintah siapa mereka mengikuti diriku seperti itu, tapi untuk saat ini, aku tidak memiliki banyak waktu.'

Sesampainya di Gedung Test, Aku langsung masuk kedalam gedung, dan melihat ada banyak sekali orang dengan seragam didalam gedung serikat,

'Katanya ini gedung pendaftaran, tapi kenapa begitu ramai ditempat ini, dan juga, seragam sekolahan? Apakah sekarang sedang melakukan kegiatan Study Tour?'

Melihat seorang wanita masuk kedalam gedung dengan tatapan bingung, seorang Staff mendekatiku.


Load failed, please RETRY

Weekly Power Status

Rank -- Power Ranking
Stone -- Power stone

Batch unlock chapters

Table of Contents

Display Options

Background

Font

Size

Chapter comments

Write a review Reading Status: C29
Fail to post. Please try again
  • Writing Quality
  • Stability of Updates
  • Story Development
  • Character Design
  • World Background

The total score 0.0

Review posted successfully! Read more reviews
Vote with Power Stone
Rank NO.-- Power Ranking
Stone -- Power Stone
Report inappropriate content
error Tip

Report abuse

Paragraph comments

Login